Menjemput Peluang Global; di Pameran
Beasiswa Pendidikan Internasional
Penulis : Heri Siswanto
Pameran Beasiswa Pendidikan Internasional - Chapter IV Pendidikan yang digelar pada Selasa, 17 Desember 2024 di Trans Luxury Hotel, Bandung, kegiatan ini menjadi momentum penting bagi kami, Civitas SMAIT Irfani Quranicpreneur Bilingual School, untuk mengeksplorasi peluang pendidikan global yang sejalan dengan visi dan misi kami. Acara ini diselenggarakan oleh Forum Diaspora Jabar dan menghadirkan berbagai institusi pendidikan internasional serta penyedia beasiswa-beasiswa terkemuka. Dengan fokus pada peningkatan akses pendidikan yang berkualitas, pameran ini tidak hanya menjadi ajang informasi tetapi juga membuka jalan bagi kita untuk dapat meraih mimpi melanjutkan pendidikan di luar negeri.
Tidak hanya pameran melalui stand booth dari lembaga penyedia beasiswa dan layanan pendidikan persiapan study luar negeri, seminar pararel juga dilaksanakan di Ballroom utama kegiatan. Sesi pertama diisi oleh tim LPDP. Beasiswa LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) merupakan program pendanaan pendidikan yang dikelola oleh Kementerian Keuangan Republik Indonesia. Beasiswa ini mencakup biaya pendidikan penuh untuk jenjang magister dan doktoral, baik di dalam maupun luar negeri, serta biaya pendukung seperti biaya hidup, penelitian, dan tunjangan lainnya. Dengan berbagai skema beasiswa, termasuk afirmasi, target daerah tertentu, dan pendanaan khusus, LPDP membuka kesempatan luas bagi putra-putri Indonesia yang berprestasi dan berkomitmen untuk berkontribusi bagi pembangunan Indonesia setelah menyelesaikan studi. Meski belum tepat sasaran bagi santri kami karena untuk study magister dan doktoral, setidaknya informasi ini dapat menambah wawasan sehingga persiapan untuk study lanjut setelah S1 dapat tergambar dari sekarang.
Sesi kedua diisi oleh tim Beasiswa Australia Awards Scholarships (AAS), yang sering disebut sebagai beasiswa ADS (Australian Development Scholarships), adalah program beasiswa yang didanai oleh Pemerintah Australia untuk mendukung mahasiswa dari negara berkembang, termasuk Indonesia, dalam menempuh studi jenjang sarjana dan pascasarjana di universitas-universitas ternama di Australia. Beasiswa ini mencakup biaya pendidikan penuh, tiket pesawat, tunjangan hidup, asuransi kesehatan, serta dukungan akademik selama masa studi. Dengan fokus pada bidang-bidang prioritas pembangunan, program ini bertujuan untuk mencetak individu berkualitas yang mampu memberikan kontribusi signifikan bagi kemajuan negara asal mereka. Selain itu, Australia Awards juga memberikan peluang untuk membangun koneksi profesional dan memperkuat hubungan bilateral antara Australia dan negara penerima beasiswa.
Sesi ketiga adalah pemaparan dari tim Chavening. Beasiswa Chevening adalah program beasiswa bergengsi dari Pemerintah Inggris yang diberikan kepada individu berprestasi dari seluruh dunia, termasuk Indonesia, untuk melanjutkan studi jenjang magister selama satu tahun di universitas-universitas ternama di Inggris. Dibiayai oleh Foreign, Commonwealth & Development Office (FCDO) dan organisasi mitra, Chevening mencakup biaya kuliah penuh, tunjangan hidup, tiket pesawat pulang-pergi, serta biaya tambahan lainnya. Program ini bertujuan untuk mengembangkan pemimpin masa depan, profesional, dan pembuat perubahan yang berpotensi membawa dampak positif di negara asalnya. Selain pendidikan berkualitas, penerima beasiswa Chevening juga mendapatkan kesempatan berjejaring dengan para pemimpin global, memperluas wawasan, serta berkontribusi dalam membangun hubungan kerja sama antara Inggris dan negara asal mereka.
Sesi terakhir diisi oleh IDP Bandung. Ini adalah lembaga konsultan pendidikan internasional yang membantu pelajar Indonesia, khususnya di wilayah Bandung dan sekitarnya, untuk meraih impian melanjutkan studi ke luar negeri. Sebagai bagian dari IDP Education, lembaga ini menyediakan layanan komprehensif mulai dari konsultasi pemilihan universitas, pendaftaran, persiapan dokumen, hingga bimbingan tes kemampuan bahasa Inggris seperti IELTS. Dengan jaringan global yang luas, IDP Bandung bekerja sama dengan universitas ternama di negara-negara populer seperti Australia, Inggris, Kanada, Irlandia, Selandia Baru, dan Amerika Serikat. Selain itu, IDP juga sering mengadakan pameran pendidikan dan seminar yang memberikan informasi beasiswa serta peluang studi, membantu calon mahasiswa mempersiapkan perjalanan akademik mereka dengan lebih terarah dan profesional.
Oleh-oleh kegiatan pameran beasiswa ini akan kami bagi kepada santri-santri, sehingga harapannya nanti para santri khusunya tingkat SMAIT Irfani Quranicpreneur Bilingual school dapat terus memupuk semangat dan motivasi untuk meraih prestasi lebih tinggi dan mempersiapkan diri dengan baik agar dapat bersaing dalam mendapatkan beasiswa lanjut study. Selain itu, pengalaman ini juga semoga dapat membuka cakrawala berpikir para santri untuk melihat potensi dan peran mereka di kancah global, sehingga kelak dapat menjadi generasi yang berkontribusi nyata bagi masyarakat, bangsa, dan agama. Dengan semangat belajar yang terus tumbuh, diharapkan santri SMAIT Irfani Quranicpreneur Bilingual School mampu mewujudkan impian mereka melalui jalur pendidikan yang berkualitas dan berdampak positif. Sejalan dengan cita-cita kami, Santri Irfani akan menjadi anak panah yang mengudara, membawa dakwah dan kebermanfaatan ke berbagai belahan dunia. Aamiin.
Bandung - Ciamis, 17 Desember 2024
Tidak ada komentar:
Posting Komentar