Cara FSPP Memaknai Hari Santri 2023
Penulis : Irfan Soleh
Perayaan hari santri tentu jangan hanya sebatas selebrasi namun harus diisi dengan pemaknaan dan ragam orkestrasi kebaikan. Forum Silaturahim Pondok Pesantren (FSPP) Kabupaten Ciamis merayakan hari santri dengan beragam acara yang tidak hanya menambah capacity building para santri namun juga menanamkan kepedulian dan ukhuwwah. Setidaknya ada lima acara yang semua nya mengandung nilai-nilai pendidikan bagi para santri Ciamis, apa saja acaranya? bagaimana cara FSPP mengorkestrasi ragam kebaikan pada perayaan hari santri?
Acara pertama bertajuk Ciamis Bela Palestina, acara ini tidak hanya mengajarkan tentang kepedulian namun juga bagaimana ukhuwwah itu di praktekan karena melihat pembantaian warga palestina tidak perlu menjadi seorang muslim untuk membantu mereka cukup menjadi manusia, nurani kita sebagai manusia sudah cukup bisa melihat bagaimana kebiadaban dan kejahatan kemanusiaan dipertontonkan. Para santri se kabupaten Ciamis tidak hanya membantu lewat do'a namun juga menggalang dana bahkan menggerakan semua elemen masyarakat untuk peduli pada saudara-saudara kita di Palestina
Acara kedua dan ketiga adalah giat expo produk unggulan santri dan kreasi pentas seni santri. Acara expo memperlihatkan beragam produk pesantren. banyak masukan kedepan untuk acara ini seperti misalnya disatukan dengan instansi lain seperti misalnya Bank Indonesia yang melakukan perhelatan pesta ekonomi hingga tercipta perputaran uang senilai satu milyar rupiah, tapi yang jelas expo perdana pesantren di alun-alun ini menjadi stimulus bagi civitas pesantren merancang ragam unit usaha juga produk untuk kemandirian pesantren. Kemudian kreasi seni membuat para santri bersuka cita riang gembira tidak hanya dengan shalawat namun juga pencak silat dan lain sebagainya
Acara keren yang keempat adalah giat literasi santri. para santri diajari bagaimana agar bisa menulis dan gila menulis, di dalamnya dipaparkan mengenai bagaimana kisah para ulama yang 'gila' menulis. Utusan santri dari pesantren Raudhatul Irfan kami wajibkan mereka menyetorkan tulisan hasil ilmu yang didapatkan pada acara tersebut, mudah-mudahan pesantren yang lain pun sama mewajibkan santri yang di delegasikan agar tidak hanya teori tetapi langsung dipraktekan. Pada tataran para kyai nya pun muncul ide membuat buku biografi para ulama pendiri pesantren se kabupaten Ciamis, Insya Allah kami dari divisi pendidikan FSPP Ciamis akan menginisiasi program ini
Acara terakhir ditutup dengan tahlil, haul, shalawat dan tablig akbar. Hari Santri menjadi momen mengetahui para ulama kabupaten Ciamis yang telah wafat sekaligus mendo'akan mereka karena tidak akan ada santri tanpa guru-guru dan para kyai, Para santri diberikan semangat menggapai impian juga diajarkan bagaimana cara mendapatkan keberkahan ilmu melalui khidmah pada para ulama, kepada para guru mulia kita. Seluruh panitia yang terlibat pada acara ini bagi penulis merupakan orang-orang luar biasa yang tidak hanya berbuat kebaikan tetapi bisa meng-orkestrasi-kan juga menggerakan ragam kebaikan, semoga menjadi wasilah keberkahan buat kita semua, amin...
Pesantren Raudhatul Irfan Ciamis, 26 Oktober 2023
Tidak ada komentar:
Posting Komentar